5 Broker Saham Terbaik di Indonesia Yang Aman dan Terpercaya

Bagi Anda yang baru mulai berinvestasi saham, memilih broker saham terbaik yang tepat dan terpercaya merupakan aspek yang penting. Hal ini membuat para pemula cukup kesulitan menentukan pilihan dari sekian banyak broker yang ada. Tapi jangan khawatir, kami sudah melakukan riset untuk Anda. 

Melalui artikel ini, Anda akan belajar bagaimana memilih pialang, dan 5 broker yang memiliki reputasi baik di kalangan masyarakat Indonesia dan internasional, sehingga Anda bisa memilih tanpa ragu dan mulai berinvestasi.

Untuk mengetahui lebih lanjut, simak ulasan berikut!

Apa Itu Broker Saham?

Anda yang masih pemula, mungkin bertanya-tanya apa dan bagaimana sebenarnya broker saham tersebut. Sekilas informasi tentang broker saham yang bisa Anda ketahui.

Broker saham atau disebut juga perusahaan sekuritas merupakan perusahaan yang secara resmi sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK dengan mengantongi lisensi. Selain itu, termasuk sebagai anggota Bursa Efek Indonesia (BEI).

Karena, sebagaimana peraturan yang berlaku, kegiatan jual beli saham hanya dapat dilakukan melalui broker saham, begitu juga sebelum Anda melakukan trading.

Artinya, posisi broker bisa dibilang sebagai perantara (jembatan) antara trader (orang yang melakukan trading) dengan pihak BEI. Ini berkaitan dengan prosedur jual beli saham.

Melihat mekanisme berlapis dan sistematis tersebut, aktivitas jual beli saham di bursa pun diharapkan berjalan aman, sehingga tingkat kepercayaan investor untuk berinvestasi semakin tinggi.

5 Broker Saham Terbaik di Indonesia Yang Terpercaya

Setelah membaca kriteria-kriteria di atas, harapannya pemahaman Anda terkait broker saham sudah mulai terarah. Berikutnya, Anda perlu tahu rekomendasi broker saham online terbaik di Indonesia dari sekian banyak nama-nama yang bermunculan dan berkembang pesat saat ini.

Pada intinya, semua broker saham menawarkan kemudahan untuk menarik perhatian dan minat investor, terutama bila Anda termasuk yang baru mulai berkecimpung di bidang ini. Maka dari itu, Anda pun dituntut jeli dalam menentukan broker saham yang cocok.

Nah, untuk tahu lebih lengkap apa saja broker saham terbaik di Indonesia, simak ulasannya berikut ini:

1.  Mitrade

Mitrade adalah broker saham terbaik pemenang penghargaan yang berfokus pada pertukaran mata uang asing online dan layanan trading Contract for Difference (CFD). Dengan produk CFD dari Mitrade, Anda dapat melakukan trading leverage di pasar keuangan global.

Soal keamanan tidak diragukan lagi. Mitrade memegang lisensi layanan keuangan yang disahkan oleh Australian Securities and Investments Commission ASIC, number 398528. Berbagai penghargaan telah diraih Mitrade sebagai broker saham terbaik

Aplikasi seluler dan platform perdagangan berbasis web Mitrade juga telah tersedia dan dapat diunduh gratis tanpa perlu registrasi. Di dalamnya menawarkan pengalaman yang superior kepada setiap investor, dengan biaya transaksi kompetitif, eksekusi transaksi yang cepat, dan layanan yang sangat baik.

Dengan broker saham Mitrade, Anda dapat dengan bebas memilih aset di antara forex, indeks, komoditi, saham, mata uang kripto, dan lain-lain, serta memahami peluang trading di bawah fluktuasi harga di pasar.

Aplikasi online trading Mitrade mudah digunakan, baik dari PC/laptop maupun smartphone. Anda dapat mengakses pasar keuangan secara real-time melalui Mitrade. Tak hanya itu, berita update seputar data keuangan hingga analisis grafik serta strategi trading dapat Anda temukan dalam satu aplikasi.

  • Nama App: Mitrade – Forex Online Trading
  • Bahasa yang didukung: Chinese, Traditional Chinese, English, Thai, Vietnamese, Korean, Indonesian, Malay.
  • Pasar yang tersedia: Lebih dari 100 pasar produk di pasar global. Mendukung forex, emas, perak, komoditas, minyak WTI & Brent, saham, indeks, cryptocurrency, dan pasar lainnya.
  • Platform yang kompatibel: Aplikasi seluler Mitrade sepenuhnya kompatibel dengan sistem iOS dan Android; Mitrade WebTrader didukung di semua sistem operasi. Akan tetapi, di Indonesia, Anda perlu install VPN untuk mengakses lebih mudah.
  • Minimum deposit: Setoran minimum di Mitrade adalah $50 (sekitar Rp700.000-an) dengan menawarkan perlindungan saldo negatif dan memastikan akun Anda tidak akan kurang dari 0.
  • Deposit dan penarikan: Untuk meminimalkan biaya bagi customer, Mitrade tidak mengenakan biaya apa pun untuk deposit dan withdrawal.
  • Komisi dan biaya: Tidak ada biaya komisi apa pun.
  • Berita / Wawasan: Informasi terbaru seputar trade FX, gold, oil, real-time quotes, data finansial, analisis pasar dan update lainnya di halaman website resmi dan aplikasi Mitrade. 
  • pendidikan: Ada banyak edukasi yang disajikan dalam website Mitrade terkait trading, ekonomi, pasar saham, dan lainnya.
  • Pelayanan pelanggan: Layanan multi-bahasa online selama 24 jam (5 hari kerja) dalam bahasa Inggris, Vietnam, Thailand, Korea, Traditional Chinese and Smplified Chinese.
  • Pembukaan akun: Mulailah berdagang dengan Mitrade, dengan membuka akun demo bebas risiko, yang dilengkapi dengan dana virtual $ 50.000 bagi para trader untuk berlatih dan merumuskan strategi trading terbaik.

Mulai berinvestasi saham di Mitrade sangat mudah. Anda hanya perlu mengikuti empat tahapan saja, antara lain:

  • Mendaftar. Buka akun trading di aplikasi Mitrade.
  • Verifikasi. Unggah dokumen untuk verifikasi identitas.
  • Deposito. Login ke Mitrade dan deposito ke akun Anda.
  • Investasi. Silahkan mulai berinvestasi dan menjajaki pasar saham yang sangat dinamis dan kompetitif.

Baca Juga: Review Mitrade: Apakah Mitrade Scam atau Broker Forex Resmi (2021)

2.  Etoro

etoro

Etoro adalah perusahaan trading sosial dan pialang multi-aset Israel yang berfokus pada penyediaan layanan financial dan copy trading. Salah satu broker saham terbaik ini memiliki kantor terdaftar di Siprus, Israel, Inggris Raya, Amerika Serikat, dan Australia. Pada 2018, nilai perusahaan ini mencapai $800 juta.

Platform trading Etoro memungkinkan investor untuk melihat, mengikuti, dan menyalin investor teratas jaringan secara otomatis. Beberapa tahun terakhir, Etoro merilis aplikasi Android pertamanya sehingga investor dapat membeli dan menjual saham secara online melalui perangkat seluler.

Nama App: eToro – Invest in stocks, crypto & trade CFDs

Bahasa yang didukung: English

Pasar yang tersedia: Currencies, Commodities, Stocks, ETFs, Cryptocurrencies, Indices, Bitcoin, Gold, Oil, Natural Gas, Silver, Premium, dan banyak lagi.

Platform yang kompatibel: Website dan aplikasi smartphone yang dapat diunduh gratis.

Minimum deposit: Deposit minimum kecil yaitu sebesar $200 (sekitar Rp2.000.000-an) yang dapat dilakukan melalui kartu kredit maupun e-Wallet.

Deposit dan penarikan: Jumlah setoran minimum untuk pengguna di AS yang menggunakan perbankan online adalah $50 (Rp700.000-an), baik untuk setoran berjangka pertama dan setoran ulang.

Untuk simpanan yang dilakukan dengan wire transfer, jumlah minimum yang disyaratkan untuk setoran berjangka dan setoran ulang pertama adalah $500 (Rp7.000.000-an). Ada jumlah setoran maksimum untuk $10.000 (Rp140.000.000) per hari.

Sedangkan, untuk withdrawal fee yakni $0 (jumlah minimum $30/Rp400.000-an).

Komisi dan biaya: Tidak ada komisi dan fee tambahan.

Berita / Wawasan: Baca informasi terbaru seputar Etoro, fintech, dan update lainnya langsung di halaman website Etoro setiap hari.

pendidikan: Ada banyak edukasi yang disajikan dalam website Etoro terkait trading, cryptocurrency, ethereum, bitcoin, hingga video tutorials (termasuk demo account).

Pelayanan pelanggan: Karena tingginya permintaan dari customers, waktu respons akan sedikit lebih lama.. Harap perhatikan bahwa saat ini mungkin diperlukan waktu hingga 7 hari (paling lama) untuk merespon pelanggan.

Pembukaan akun: Pembukaan akun tidak dikenakan biaya apa pun dan dapat dilakukan dengan cepat secara digital.

Baca Juga: eToro Indonesia Review Lengkap 2021: Platform Perdagangan Sosial Terbesar – Seberapa Handalkah eToro?

3. Ajaib

Saham Online Terbaik di Indonesia

Di urutan ketiga ada Ajaib Sekuritas. Ini merupakan salah satu perusahaan sekuritas baru dengan reputasi baik yang berada dalam Ajaib Group, satu grup dengan Ajaib Reksa Dana.

Sama seperti dua broker saham di atas, Ajaib juga telah hadir berbasis aplikasi smartphone (mobile) yang dapat diunduh gratis. Aplikasi Ajaib menyediakan pilihan dua instrumen investasi dalam satu aplikasi yaitu investasi saham dan investasi reksa dana.

Meski masih baru, Ajaib terbilang cukup popular karena menyuguhkan berbagai kemudahan untuk para nasabah baru yang ingin mulai investasi. Proses registrasi atau pembukaan rekening saham online juga sederhana, mudah, dan cepat. Anda hanya perlu mengunggah (upload) dokumen berupa e-KTP dan foto diri.

Selain itu, keuntungan memilih Ajaib sebagai sarana investasi saham Anda yaitu tidak ada batas setoran awal (minimal 1 lot).  Biaya komisi (fee) setiap transaksi jual beli saham pun sangat kompetitif.

  • Biaya beli saham 0,10% (< Rp150 juta), 0,09% (Rp150 juta – Rp1,5 miliar), 0,08% (> Rp1,5 miliar)
  • Biaya jual saham 0,10% (< Rp150 juta), 0,09% (Rp150 juta – Rp1,5 miliar), 0,08% (> Rp1,5 miliar)

Nama App: Ajaib – Smart Investing in Stocks and Mutual Funds

Bahasa yang didukung: Indonesia, English

Pasar yang tersedia: Investasi saham dan investasi reksa dana

Platform yang kompatibel: Website resmi Ajaib dan aplikasi smartphone

Minimum deposit: Minimum investasi reksa dana Rp10.000 dan minimum investasi saham yaitu 1 lot atau 100 lembar (harga mengikuti nilai dari saham emiten).

Deposit dan penarikan: Di Ajaib tidak perlu melakukan deposit dana awal sama sekali hanya untuk membuka rekening saham.

Komisi dan biaya: Tidak dikenakan biaya apapun untuk jual beli reksa dana. Sementara untuk saham dikenakan broker fee untuk setiap transaksi jual-beli saham seperti yang dijelaskan di atas.

Berita/Wawasan: Di aplikasi Ajaib, Anda dapat membaca update berita finansial, ekonomi, bisnis, serta situasi politik dan keamanan dalam dan luar negeri.

Pendidikan: Tersedia layanan forum (komunitas) untuk bertanya dan berbagi informasi dengan sesama investor Ajaib.

Pelayanan pelanggan: Layanan customer melalui live chat hanya berlaku saat jam operasional kerja.

Pembukaan akun: Tidak dikenakan biaya pembukaan rekening. 

4.  Mandiri Sekuritas

Saham Online Terbaik di Indonesia

Mandiri Sekuritas wajib masuk dalam daftar broker saham terbaik di Indonesia. Ya, sampai sekarang, perusahaan sekuritas di bawah naungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yaitu Bank Mandiri ini mendapat perhatian khusus dari para investor, terutama investor ritel.

Selama bertahun-tahun, penyedia layanan investasi plat merah ini sudah membuktikan keunggulannya dan telah terdaftar menjadi anggota BEI sejak tahun 1992. Selain itu, Mandiri Sekuritas Online Trading (MOST) juga masuk dalam jajaran sekuritas terbesar dan paling aktif per Juni 2020.

Melalui aplikasinya, sekuritas ini menawarkan tiga pilihan akun yang dapat digunakan bagi para calon investor, yaitu akun syariah, full service, dan reguler. 

Pendaftaran daring sangat mudah melalui laman most.co.id, cukup menggunakan e-KTP, foto diri, buku rekening tabungan, dan Nomor Peserta Wajib Pajak (NPWP). Di dalam aplikasi, tersedia pula fasilitas training online bagi Anda yang ingin menambah pengetahuan dan wawasan seputar investasi saham.

Nama App: MOST Mobile Mandiri Sekuritas

Bahasa yang didukung: Indonesia, English

Pasar yang tersedia: Investasi saham, reksa dana, obligasi, SBN ritel, IPO.

Platform yang kompatibel: Website resmi Mandiri Sekuritas dan aplikasi smartphone

Minimum deposit: Minimal setoran awal pembukaan akun. Untuk mahasiswa Rp2.000.000, untuk umum Rp5.000.000, dan full service Rp100.000.000.

Deposit dan penarikan: Setelah menyetor dana awal buka rekening, deposit pada transaksi berikutnya tergantung dari jenis akun saham yang Anda buka di awal, yakni ada Reguler, Syariah, dan Full Service.  

Komisi dan biaya: Mandiri Sekuritas menerapkan minimum fee. Artinya, seberapa pun kecil jumlah transaksi saham, fee minimum (jual/beli) adalah Rp5.000. 

Berikut ketentuannya:

  • Fee penjualan saham, 0,28% per transaksi (minimum fee Rp5.000 per hari).
  • Fee pembelian saham, 0,18% per transaksi (minimum Rp5.000 per hari).

Berita / Wawasan: Laporan berita dan daftar Corp Action Saham terupdate dapat dilihat di website dan aplikasi Mandiri Sekuritas.

Pendidikan: Mandiri Sekuritas menyediakan training secara online dan offline. Serta bahan pelatihan investasi saham secara lengkap di situs Mandiri Sekuritas, termasuk riset harian dan analisa saham secara gratis.

Pelayanan pelanggan: Layanan customer service selama 24 jam otomatis.

Pembukaan akun: Tidak dikenakan biaya pembukaan rekening. 

5.  Mirae Asset Sekuritas

Saham Online Terbaik di Indonesia

Terakhir, ada Mirae Asset Sekuritas Indonesia yang sudah sangat dikenal sebagai broker saham terbaik di Indonesia dan menjangkau masyarakat luas. Salah satu keunggulannya terbukti dari layanan customer service yang standby selama 24 jam non-stop Jadi, apabila ada kendala maupun pertanyaan terkait jual beli saham, Anda dapat langsung menghubungi customer service Mirae.

Untuk memudahkan, Anda dapat unduh aplikasi trading Mirae Asset Sekuritas yang user friendly. Aplikasi berbasis HOTS dan NEO HOTS sehingga dapat digunakan melalui perangkat PC maupun smartphone Android/iOS.

Ada beberapa pilihan akun yang dapat digunakan oleh calon investor, mulai dari margin, regular, syariah, dan day trading. Apapun jenis akun pilihan Anda, tidak dikenakan biaya admin saat pendaftaran, bebas biaya aplikasi (pemeliharaan akun) dan biaya bulanan. 

Anda tidak perlu ragu lagi untuk mulai berinvestasi saham di Mirae Asset Sekuritas Indonesia. Sebab, keamanannya terjamin. Selama kurang lebih 25 tahun berdiri, Mirae sudah menjadi anggota BEI dan memiliki izin usaha sebagai Penjamin Emisi Efek dan Perantara Perdagangan Efek.

Nama App: Neo HOTS Mobile

Bahasa yang didukung: Indonesia, English

Pasar yang tersedia: Investasi saham, reksa dana (reguler dan syariah), obligasi negara.

Platform yang kompatibel: Website resmi dan aplikasi smartphone

Minimum deposit: Deposit awal Rp3.000.000 (mahasiswa) dan Rp10.000.000 (umum).

Deposit dan penarikanl: Jenis akun Reguler (deposit mulai dari Rp10.000.000), akun Margin (Rp200.000.000), akun Day Trading (Rp10.000.000), dan akun Syariah (Rp10.000.000).

Komisi dan biaya: Jenis akun Reguler (fee 0,15% – 0,25% per tiap transaksi jual/beli saham), Margin (0,15% – 0,25%), Day Trading (0,08% – 0,18%), dan Syariah (0,15% – 0,25%).

Berita / Wawasan: Di website maupun aplikasi dari Mirae, Anda dapat membaca update berita finansial, ekonomi, bisnis dan bisnis secara global.

Pendidikan: Tersedia banyak topik edukasi yang bisa didiskusikan secara online dan gratis oleh setiap pengguna.

Pelayanan pelanggan: Layanan customer service yang bagus dan fast response.

Pembukaan akun: Tidak dikenakan biaya pembukaan rekening. 

Kesimpulan Broker Saham Online Terbaik

Itulah rekomendasi broker saham online terbaik di Indonesia 2021 untuk Anda para investor pemula, beserta tips memilih broker saham terpercaya melalui beberapa kriteria. Terkait pilihan broker saham online mana yang terbaik, Anda bisa lihat langsung di masing-masing website resmi setiap perusahaan sekuritas. Kemudian, cek juga testimoni di bagian ulasan pada aplikasi yang ditawarkan sekuritas.

Bagaimana, sudah tidak ragu lagi pastinya, kan? Yuk, saatnya mulai berinvestasi dari sekarang!


Tinggalkan komentar